Hadiri RAT 2024, Kepala Rutan Praya Apresiasi Kinerja Pengurus

    Hadiri RAT 2024, Kepala Rutan Praya Apresiasi Kinerja Pengurus

    Lombok Tengah NTB - Bertempat di ruang serbaguna, Koperasi Pegawai Rutan Kelas IIB Praya menggelar Rapat Anggota Tahunan (RAT) Tahun Buku 2023, Kamis (22/02).

    Kegiatan ini merupakan sebuah wujud transparansi dan merupakan perlengkapan organisasi yang kekuasaan tertinggi dalam koperasi, pasalnya disampaikan pertanggungjawaban pengurus dan laporan hasil pemeriksaan badan pengawas sekaligus pembagian Sisa Hasil Usaha (SHU) Tahun Buku 2023 yang dihadiri oleh pengurus beserta seluruh anggota Koperasi Pegawai Rutan Praya.

    Kegiatan yang juga dirangkaikan dengan Evaluasi Capaian Kinerja ini diawali dengan laporan pertanggungjawaban oleh Ketua Koperasi Pegawai Rutan Praya, Munizar. Dilanjutkan dengan sambutan oleh Pembina dan Selaku Kepala Rutan Praya Aris Sakuriyadi.

    Aris mengapresiasi setinggi-tingginya atas kinerja pengurus koperasi yang telah berhasil menjalankan tugas dengan baik. “Rasa syukur dan ucapan terimakasih kepada pengurus yang sudah menjalankan tugas dengan baik. Berharap kedepannya Koperasi Pegawai Rutan Praya semakin maju demi kemakmuran dan kesejahteraan seluruh anggota, ” ucap Aris.

    Kegiatan ini berjalan dengan lancar dan tertib. Para anggota koperasi aktif dalam menyampaikan pendapat, memberikan masukan, serta merumuskan langkah-langkah strategis untuk pengembangan koperasi di masa yang akan datang.

    Dengan terlaksananya RAT Koperasi ini, diharapkan koperasi dapat terus berkembang, memberikan manfaat yang lebih besar bagi anggotanya, serta turut berkontribusi dalam meningkatkan kesejahteraan sosial di lingkungan Rutan Praya.(Adb)

    ntb
    Syafruddin Adi

    Syafruddin Adi

    Artikel Sebelumnya

    Kompol Moh Nasrulloh SIK Resmi Menjabat...

    Artikel Berikutnya

    Upaya Ciptakan Situasi Kondusif, Polres...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    Hendri Kampai: Merah Putih, Bukan Abu-Abu, Sekarang Saatnya Indonesia Berani Jadi Benar
    Kapolri Sebut Pengamanan Nataru Akan Dilakukan 141.443 Personel
    Hendri Kampai: Swasembada Pangan dan Paradoks Kebijakan
    Upayakan Layanan Publik Secara Maksimal, Kanim Mataram Ikuti Rakor Evaluasi Kinerja Semester II 2024

    Ikuti Kami